INFOKINI.ID, GOWA – Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) menebar 48 ribu bibit pohon di Sulawesi Selatan (Sulsel). Penebaran dan penanaman puluhan ribu pohon tersebut, dilakukan secara serentak.
Di Gowa, sebanyak 10 ribu bibit pohon ditanam. Secara simbolis, penanaman 4.000 pohon dilakukan di Kecamatan Manuju, Sabtu (23/1/2021). Sisanya, disebar di seluruh kecamatan di Gowa.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan, Sekkab Gowa Kamsinah, Ketua DPC PDIP Kabupaten Gowa Hj Andi Hikmawaty Andi Kumala Idjo, Kader Luar Biasa PDIP Gowa sekaligus Wakil Bupati Gowa H Abd Rauf Malaganni Kr Kio, perwakilan dari DPD PDIP Provinsi Sulsel, serta simpatisan dan kader PDIP Kabupaten Gowa.
Wabup Gowa H Abd Rauf Malaganni menyebut, bahwa sebanyak 10 ribu bibit pohon gratis selalu siap tiap tahunnya. Penanaman ini merupakan upaya menjaga kelestarian alam. Karena berbagai bencana yang terjadi, disebabkan juga oleh kerusakan lingkungan.
Menurutnya, bibit ini diperuntukkan bagi seluruh masyarakat Gowa yang ingin menanam di lahan kosong, lahan tidur, ataupun lahan gundul.
“Kita siapkan bibit pohon gratis,” katanya.
Penanaman ini dipusatkan di bantaran sungai dari hulu hingga ke hilir sepanjang daerah aliran sungai.
“Di Kecamatan Manuju, seperti kita ketahui, tahun 2019 lalu terkena dampak bencana banjir dan longsor. Itu terjadi karena salah satunya disebabkan kerusakan hutan. Kita harap penanaman pohon ini, menjadi upaya pencegahan bencana alam dan pelestarian lingkungan,” papar mantan Kadis PMD Kabupaten Gowa.
Hal yang sama diungkapkan Ketua DPC PDIP Gowa, Andi Hikmawaty Andi Kumala Idjo.
Menurutnya, momentum HUT Partai maupun Ketua Umum, mejadi penekanan untuk berkontribusi bagi lingkungan.
“Kita memperingati HUT Partai ke-48 dan HUT Ketua Umum ke-74, dengan melakukan penanaman pohon serentak. Kita berharap apa yang dilakukan ini, akan membawa manfaat bagi Indonesia, khususnya Gowa,” jelasnya.
Dikatakannya, penanaman pohon dilaksanakan di Manuju mengacu pada peristiwa bencana alam yang pernah terjadi di Manuju.
“Kita berharap dengan lahan yang kita tanami ini, akan memberikan dampak baik bagi lingkungan,” imbuhnya. (*)
















