INFOKINI.ID, JAKARTA – Anggota DPR RI Komisi IX dari Fraksi Demokrat Aliyah Mustika Ilham (AMI) meraih penghargaan dari Teropong Parlemen 2021. Teropong Parlemen Awards merupakan penghargaan kepada para wakil rakyat yang berprestasi dan berdedikasi.
Penghargaan diberikan pada acara yang bertemakan “Aspirasi dan Kontribusi Wakil Rakyat Dalam Penanggulangan Covid–19″, yang dilaksanakan secara daring, Rabu (17/3/2021).
Aliyah yang merupakan anggota DPR RI Fraksi Demokrat dari Daerah Pemilihan (Dapil) 1 Sulsel yang meliputi Makassar, Gowa, Takalar, Jeneponto, Bantaeng, dan Selayar ini meraih penghargaan dengan kategori Inspiring Women.
Dalam kategori ini Aliyah dinilai sebagai sosok wanita yang memperjuangkan aspirasi rakyat, khususnya kaum wanita. Aliyah juga dianggap sebagai inspirasi bagi para wanita di Indonesia, khususnya generasi muda.
Tentang penghargaan ini, Aliyah Mustika mengapresiasinya dan berterima kasih kepada Teropong Parlemen Award, serta Partai Demokrat yang selalu memberi support. Aliyah juga berterima kasih kepada masyarakat, khususnya masyarakat Sulsel yang telah memberinya amanah.
“Penghargaan ini semoga dapat menjadi motivasi bagi seluruh wanita untuk terus berbuat. Yang perlu diingat, PR kita sebagai wanita masih sangat banyak,” ujarnya.
Sementara itu, salah satu dewan juri Teropong Parlemen Award (TPA) 2021, Dedi Kurnia Syah, usai penganugerahan Parlemen Award (TPA) 2021, memberikan semangat kepada pemenang. Dedi berharap penghargaan yang diraih, bisa menjadi motivasi dalam membangun negara.
“Untuk para pemenang, semoga ini bisa jadi motivasi dan penghargaan dari publik khususnya untuk semangat dalam membangun negara,” ungkapnya.
















