Kompetisi Futsal Moncongbulo Cup untuk Cari Bibit Atlet Muda

Pamplet pelaksanaan Futsal Moncongbulo Cup ()

INFOKINI.ID, MAKASSAR – Anggota DPRD Sulawesi Selatan Iman Fauzan menggelar pertandingan futsal bergengsi yang diberi nama Moncongbulo Cup.

Kompetisi futsal ini akan menghadirkan sebanyak 32 klub futsal yang berasal berbagai daerah di Sulawesi Selatan.

Ketua Panitia Moncongbulo cup, Irwan menuturkan bahwa, kompetisi futsal tersebut baru pertama kalinya dilaksanakan oleh pihak Moncongbulo dengan mengangkat tema “Berprestasi dalam Keterbatasan”.

“Jadi, yang adakan Moncongbulo Cup, ini merupakan turnamen pertama kalinya untuk memperebutkan piala bergulir,” ujar Irwan, kepada awak media, Minggu (25/4/2021).

“Kompetensi ini digelar dalam rangka mencari bibit atlet muda,” lanjutnya.

Irwan mengunkapkan bahwa, tim yang berlaga di kompetisi Moncobulo Cup ini akan memperebutkan total hadih sebanyak Rp 30 juta.

“Jadi, sampai juara 3, dimana juara 1 mendapatkan hadiah Rp 15 juta, juarah 2 sebanyak 8 juta, dan juara tiga bersama masing-masing mendapat Rp 3 juta. Adapun untuk top scorer mendapat Rp 500 ribu serta best player Rp 500 ribu,” terang Irwan.

Ia juga menuturkan bahwa, kompetisi ini akan berlangsung pada 26 April hingga 3 Mei 2021 mendatang, yang akan dilaksanakan di lapangan Futsal Cemarah, Halan Palantikan 1, Kabupaten Gowa.

“Kompetisi ini sisitem grup, dimana dibagi menjadi 8 group. Kemudian babak 16 besar dan selanjutnya partai final,” tutupnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *