INFOKINI.ID, SINJAI – Dalam rangka menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia sekaligus Hari Ulang Tahun (HUT) Mahkamah Agung Republik Indonesia ke-77 tahun, Pengadilan Negeri (PN) Kabupaten Sinjai akan menggelar senam bersama.
Ketua Umum Panita, Hedyana Adri Asdiawati mengatakan, senam bersama sekaligus Food Bazar Pengadilan Negeri Sinjai akan dilaksanakan pada Jumat, 12 Agustus mendatang di Halaman Kantor Pengadilan Negeri (PN) Sinjai.
“Kami bekerjasama dengan Pemda, BRI dan juga Dinas Kominfo dan Persandian. Nantinya kegiatan ini dimulai dengan senam bersama dilanjuktkan food bazar dan pembagian doorprize menarik,” ungkapnya saat ditemui, Selasa (9/8/2022).
Selain untuk memperingati hari jadi Mahkamah Agung ke-77 sekaligus Hari Kemerdekaan Indonesia, senam bersama yang akan dilaksanakan diharapkan akan menjaga kebugaran jasmani, kegiatan senam tersebut juga akan dimanfaatakan sebagai sarana bersilaturrahmi.
“Kita ingin membangkitkan masyarakat Sinjai agar bisa kompak kembali dan bisa bangkit dari pandemi yang telah melanda Indonesia tak terkecuali di Kabupaten Sinjai. Dan semoga dengan adanya senam bersama nantinya masyarakat bisa lebih sehat dan bangkit kembali,” ujarnya.
Selain itu, untuk mempromosikan wirausahawan kecil yang ada di Bumi Panrita Kitta, sebab dalam kegiatan tersebut juga akan dilaksanakan food bazar.
“Jadi kami memiliki misi tertentu, utamannya untuk membangkitkan ekonomi dan juga semangat juang para masyarakat Sinjai,” jelasnya.
Hedyana mengatakan, bahwa kegiatan tersebut terbuka untuk umum. Siapa saja boleh hadir baik itu masyarakat umum, PNS dan Forkopimda. Apalagi akan diisi dengan pemberian doorprize menarik.
“Untuk pembayaran menggunakan Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) pada bazar nantinya akan mendapatkan nomor doorprize yang juga akan mendapatkan hadiah bila beruntung,” kuncinya.
















