Benahi Drainase untuk Antisipasi Banjir, Dinas PU Makassar Sudah Angkat Ribuan Kubik Sedimen

Dinas PU Makassar saat melakukan pengerukan saluran sekunder.

INFOKINI.ID, MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar, melalui Dinas Pekerjaan Umum (PU), gencar melakukan pembenahan sistem drainase sebagai langkah mitigasi risiko banjir, terutama menghadapi musim penghujan yang telah tiba.

Menyikapi peringatan dini cuaca dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Wilayah IV Makassar, yang mencatat potensi curah hujan tinggi pada Desember 2023, Dinas PU Kota Makassar telah melakukan upaya pembenahan drainase sepanjang periode Januari hingga November 2023, mencapai 8.880 meter kubik (m³).

Kepala Bidang Drainase Dinas PU Makassar, Nur Hidayat, mengungkapkan selama proses pembenahan ini, pihaknya juga berhasil mengangkat sebanyak 3.614 kubik sedimen.

“Total pembenahan mencapai 8.880 meter di seluruh Kota Makassar. Ini laporan terakhir pada November, dan rekap untuk Desember masih dalam proses,” ujar Nur Hidayat, Senin, 11 Desember 2023.

Dalam menghadapi tantangan musim penghujan, tim satgas drainase telah diterjunkan ke kecamatan-kecamatan yang berpotensi tergenang. Faktor geografis juga menjadi penyebab genangan, khususnya di wilayah rendah yang rentan berkumpulnya air hujan.

Oleh karena itu, masyarakat diminta untuk meningkatkan kesadaran dalam membuang sampah, terutama di saluran air.

“Ini merupakan kebiasaan masyarakat. Kami berharap adanya dukungan dan kesadaran dari masyarakat agar tidak membuang sampah sembarangan, terutama di saluran air,” tutup Nurhidayat.

Upaya pembenahan drainase ini menjadi langkah strategis pemerintah Kota Makassar untuk memastikan kenyamanan dan keselamatan warga di musim hujan serta meminimalisir potensi banjir yang dapat merugikan berbagai lapisan masyarakat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *