INFOKINI.ID, MAKASSAR – Calon Wali Kota Makassar, Andi Seto Asapa, menghadiri ajang lomba futsal antar pemuda gereja yang menjadi bagian dari Pekan Raya Pemuda Gereja se-Sulsel, di Gedung Olahraga BAT Litha, Minggu (13/10/2024).
Acara yang penuh semangat tersebut dihadiri oleh pemuda-pemudi gereja dari berbagai daerah di Sulawesi Selatan, yang bersatu dalam semangat olahraga dan persaudaraan.
Dalam kunjungannya, Andi Seto menyapa dan memberikan dukungan langsung kepada para peserta lomba futsal.
Ia juga menyampaikan apresiasinya kepada Dewan Pengurus Daerah Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (DPD GAMKI) Sulsel yang berhasil menggelar kegiatan ini dengan sukses.
“Saya sangat mengapresiasi kegiatan luar biasa yang digagas oleh GAMKI Sulsel ini. Mari kita rajut kebersamaan, khususnya di kalangan pemuda gereja, dengan memanfaatkan waktu secara produktif dalam berkarya, baik di bidang seni, musik, maupun olahraga. Saya berharap potensi dan bakat yang ada bisa terus berkembang ke depannya,” ujar Andi Seto dengan antusias.
Turut mendampingi dalam kunjungan ini, Ketua DPD GAMKI Sulsel, Albert Palangda, bersama Ketua Saleko, Setiawan, serta sejumlah panitia dan pengurus GAMKI Sulsel.
Kegiatan ini menjadi bukti nyata dukungan Andi Seto terhadap pembangunan ruang-ruang kreatif bagi generasi muda di Makassar.
Ketua Saleko, Setiawan, menyampaikan rasa terima kasihnya atas kehadiran Andi Seto dalam kegiatan ini.
Ia mengungkapkan bahwa kehadiran calon wali kota tersebut menjadi bentuk nyata kepeduliannya terhadap generasi muda, khususnya pemuda gereja di Sulawesi Selatan.
“Ini adalah sebuah kehormatan bagi kami. Kehadiran Andi Seto di tengah-tengah pemuda gereja se-Sulsel membuktikan bahwa ia adalah pemimpin yang peduli terhadap generasi muda. Kami sangat mengapresiasi dan mendukung langkah-langkah pasangan Andi Seto dan Rezki Mulfiati dalam Pilwalkot Makassar 2024, terutama dalam program-program yang akan membangun ruang kreatif untuk kaum milenial,” ujar Setiawan yang akrab disapa Seti.
Setiawan juga menambahkan bahwa pasangan Sehati, sebutan bagi duet Andi Seto Asapa dan Rezki Mulfiati, adalah dua sosok tokoh muda yang berkomitmen untuk memajukan Makassar menjadi kota yang kreatif dan inovatif.
Lomba futsal antar pemuda gereja ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan dari Pekan Raya Pemuda Gereja se-Sulsel, yang berlangsung dari tanggal 12 hingga 19 Oktober 2024.
Acara ini diinisiasi oleh DPD GAMKI Sulsel dengan tujuan mempersatukan pemuda gereja melalui kegiatan positif seperti olahraga dan seni.
Selain Andi Seto, acara ini juga dihadiri oleh Ketua DPD GAMKI Sulsel Albert Palangda, Ketua DPC GAMKI Makassar Fredy P. Lomo, Sekretaris Saleko Dominggus, Tim Sehati Kalfin Allotodang, Hendrawan serta seluruh tim Saleko dan pengurus GAMKI Sulsel.
Dengan semangat kebersamaan, acara ini menjadi wadah untuk mempererat persaudaraan dan memupuk bakat generasi muda gereja di Sulawesi Selatan.
















