INFOKINI.ID, WAJO – Bupati Wajo Amran Mahmud bertolak ke Papua untuk memberi dukungan langsung kepada para atlet Sulsel pada gelaran Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua.
PON XX Papua ini rencananya akan dibuka 2 Oktober dan akan berlangsung hingga 15 Oktober 2021.
Sedikitnya, ada enam orang asal Kabupaten Wajo berpartisipasi sebagai kontingen Sulsel. Dua orang sebagai ofisial dan 4 orang atlet.
Untuk atlet yaitu 2 orang untuk cabor menembak, yaitu Nodi dan Aditya, 1 orang atlet biliar yaitu Wawan, serta 1 orang tergabung dalam tim kabaddi, yakni Risman Aldika.
Bupati Wajo, Amran Mahmud didampingi Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Wajo, Dahniar Gaffar, yang ingin memberikan dukungan langsung kepada atlet Sulsel, khususnya asal Wajo, bertolak ke Kota Jayapura, Papua.
Menurut Amran Mahmud, dirinya sengaja datang lebih awal agar bisa menyempatkan diri bertemu langsung dan memberikan semangat kepada para atlet sebelum bertanding.
Amran Mahmud sebenarnya datang ke Papua karena juga mendapat permintaan dari Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan untuk memantau dan memberikan dukungan kepada para atlit yang akan berlaga di PON.
“Kami memang mendapatkan surat permintaan dari Pemprov untuk memberikan dukungan dan memantau atlet kita. Jadi, yang paling penting adalah kedatangan kita untuk memberikan semangat dan dukungan langsung kepada para atlet kita,” ucap Amran Mahmud, Kamis (30/9/2021)
Dia pun berharap kontingen asal Sulsel secara umum mampu berprestasi. Apalagi di Sulsel, banyak atlet-atlet yang berbakat.
“Harapan besar kita, tentu para atlet kita mampu menunjukkan prestasinya, sekaligus mengharumkan nama Sulsel dan ke depannya bisa mewakili Indonesia,” ucap Amran Mahmud.
Menurut bupati, masyarakat Wajo patut berbangga karena setidaknya ada ofisial dan atlet yang ikut berkontribusi dalam ajang PON XX.
Dia pun minta doa dan support dari masyarakat untuk para atlet kontingen Sulsel.
“Mari kita doakan dan support para atlet kita yang berjuang membawakan nama Sulawesi Selatan, termasuk atlet yang dari Wajo agar bisa berjuang maksimal dan mendapatkan hasil sesuai yang diharapkan,” tambahnya.
















