Kepala DKP Makassar Apresiasi Panen Cabai KWT Melati Kelurahan Bangkala

Kepala Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Kota Makassar Mahyuddin, S.STP., M.AP., menghadiri kegiatan panen cabai KWT Melati Kelurahan Bangkala, Kecamatan Manggala.

INFOKINI.ID, MAKASSAR – Kelompok Wanita Tani (KWT) Melati Kelurahan Bangkala, Kecamatan Manggala, Kota Makassar, melakukan panen cabai, yang merupakan kelompok salah satu binaan Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Kota Makassar, Selasa (31/10/2023).

Kepala Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Kota Makassar Mahyuddin, S.STP., M.AP., ikut menghadiri langsung kegiatan panen ini.

Mahyuddin didampingi oleh Kepala Bidang Konsumsi dan Penganekaragaman Pangan, Faisal, S.Pt., M.Si.

Kepala DKP Makassar Mahyuddin mengungkapkan, dirinya sangat mengapresiasi pengelola KWT Melati yang hingga saat ini masih tetap fokus dan konsisten menjalankan programnya.

“Kami sangat mengapresiasi pengelola KWT Melati yang hingga saat ini masih tetap fokus dan konsisten menjalankan programnya,” kata Mahyuddin.

Selain itu, ia juga menyampaikan, panen cabai ini dapat dilakukan karena KWT Melati tetap konsisten.

“Panen hari ini patut diapresiasi karena merupakan kebanggaan tersendiri bagi warga,” ujar Mahyuddin.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *