Kecamatan Panakkukang-Panin Bank Hijaukan Jalan Boulevard

Penanaman pohon di Kelurahan Masale, khususnya di sepanjang Jalan Boulevard.(foto:ist)

INFOKINI.ID, MAKASSAR– Menjadi salah satu icon dan wajah Kota Makassar, menjadi alasan Jalan Boulevard, Kelurahan Masale, Kecamatan Panakkukang, disasar sebagai lokasi penanaman pohon untuk penghijauan. Ratusan pohon yang terdiri dari jenis ketapang kencana ditanam secara serentak di beberapa titik di Kelurahan Masale, khususnya di sepanjang Jalan Boulevard, Minggu (4/2/2024). Untuk kegiatan ini Pemerintah Kecamatan Panakkukang berkolaborasi dengan Bank Panin dan stake holder yang ada. Hadir di kesempatan tersebut Plt Kadis Sosial yang juga mantan Camat Panakkukang Andi Pangerang Nur Akbar sebagai inisiator dari penanaman pohon, Camat Panakkukang Muhammad Ari Fadli, Lurah Masale Muhammad Akbar Rahman, Babinsa Sertu Hariyanto, Bhabinkamtibmas Muh Rais, Ketua LPM Masale, para tokoh dan masyarakat Kelurahan Masale.

Di kesempatan tersebut, Andi Pangerang mengingatkan, bahwa Jalan Boulevard merupakan salah satu wajah Kota Makassar. Sehingga, sudah selayaknya ditata sedemikian rupa dan se-asri mungkin. Terlebih Jalan Boulevard menjadi salah satu icon Makassar dan menjadi pusat kunjungan ribuan masyarakat setiap minggunya. “Kegiatan penanaman ini telah lama kita gagas. Tetapi sempat terkendala beberapa kondisi alam, seperti el nino dan juga penghujan. Jalan Boulevard dengan kegiatan Car Free Day yang dilaksanakan setiap Minggu, menjadi momen yang membuat lokasi ini dikunjungi tak kurang dari 5000 hingga 6000 orang setiap minggunya. Sehingga kondisi ini menjadikan Kelurahan Masale dengan CFD-nya sebagai salah satu urat nadi perekonomian di Makassar. Penanaman pohon ini akan menjadi bagian penting dalam upaya menjaga lingkungan kita dan Kota Makassar dari pengaruh iklim. Semoga dengan dihijaukannya, ke depan bisa lebih hijau dan lebih sejuk lagi,” ujar Andi Pangerang. 

Di kesempatan yang sama, Camat Panakkukang Muhammad Akbar Ari Fadli menuturkan, penghijauan ini menjadi implementasi dari sinergitasdan kolaboratif dalam menjaga Kota Makassar. “Penanaman pohon Ini adalah sebuah kegiatan positif. Kami berterima kasih kepada Panin Bank yang telah memberikan bibit tanaman untuk penghijauan di Kecamatan Panakkukang. Kegiatan ini merupakan hal yang positif dari kolaborasi antara pemerintah dan pelaku usaha serta stakeholder swasta yang ada di Kota Makassar. Jalan Boulevard adalah perwajahan kita di Kota Makassar, yang tentunya harus kita rawat bersama-sama. Tidak ada jalan di luar Jalan Jenderal Sudirman selain Jalan Boulevard yang dijadikan lokasi car free day. Ini menandakan bahwa Boulevard menjadikan pusat nadi ekonomi Kota Makassar. Harapan kita tentu yang sudah kita hadirkan ini, akan dijaga dan dirawat secara bersama-sama,” kunci Muh Ari.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *