INFOKINI.ID, MAKASSAR– Nama Indira Jusuf Ismail kencang disebutkan masuk dalam bursa pemilihan Wali Kota Makassar. Dikonfirmasi perihal terkait hal tersebut, Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto sebagai suami menyebutkan, pihaknya tidak ingin terburu-buru. Karena untuk melaju ke kontestasi tersebut dibutuhkan pertimbangan yang matang.
Wali Kota Makassar dua periode itu juga menyebutkan pertimbangan berbagai aspek juga diperlukan, termasuk penerimaan masyarakat. “Mesti kita lihat dulu, tidak boleh kita emosi begitu. Gappa kompa-kompa ji. Saya secara politik, semua harus realistis,” kata Danny kepada wartawan, saat ditemui Kamis (21/3/2024).
Danny juga menambahkan, sudah beberapa partai yang berusaha meminang istrinya untuk maju di Pilwalkot Makassar. Bahkan termasuk sang menantu, Dokter Udin. “Banyak yang berminat. Ada yang meminang dia sebagai wakil, ada juga minta dokter Udin. Macam-macamlah,” ungkap Danny.
Meski demikian, Danny menegaskan tidak ingin buru-buru memutuskan langkah politik istrinya. Karena banyak aspek yang menjadi pertimbangan. “Biarkan semua jalan dan kita lihat dulu. Kita ukur baik-baik ini barang,” pungkasnya.
Meskipun statusnya sebagai istri Wali Kota, Danny menyebut tidak langsung menyetujui Indira sebagai penerusnya. Danny mengungkapkan ada banyak orang yang pantas. “Bukan secara wah harus kita kuasai terus Makassar. Siapa yang lebih pantas itu yang kita dukung,” bebernya.(*)
















