INFOKINI.ID, MAKASSAR– Majelis Pemusyawaratan Mahasiswa Universitas Negeri Makassar (MPM UNM) mengadakan audiensi di Kantor DPRD Kota Makassar, Kamis (21/11/2024).
Rombongan mahasiswa diterima langsung oleh Wakil Ketua DPRD Kota Makassar, Andi Suharmika, bersama Kepala Bagian Humas Protokol Sekretariat DPRD Makassar, Syahril, di ruang penerimaan tamu DPRD Makassar.
Audiensi ini membahas berbagai topik penting terkait fungsi lembaga legislatif, termasuk peran DPRD dalam pembentukan peraturan daerah (Perda) dan persetujuan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD).
Diskusi berlangsung dengan penuh antusias, memperlihatkan semangat mahasiswa dalam memahami dinamika pemerintahan daerah.
Wakil Ketua DPRD Kota Makassar, Andi Suharmika, menyambut baik inisiatif MPM UNM untuk berdialog langsung dengan lembaga legislatif.
“Keterlibatan mahasiswa dalam memahami proses legislatif sangat penting. Mereka adalah generasi penerus yang nantinya akan menjadi bagian dari perubahan,” ujarnya.
Kepala Bagian Humas Protokol DPRD Makassar, Syahril, turut menyampaikan apresiasi terhadap mahasiswa yang aktif menggali wawasan tentang kebijakan publik.
“Forum ini menunjukkan kepedulian mereka terhadap pembangunan daerah dan kebijakan yang menyentuh masyarakat luas,” kata Syahril.
Audiensi ini diharapkan mampu memperkuat hubungan antara mahasiswa dan DPRD Kota Makassar, sekaligus menjadi ajang pembelajaran langsung mengenai peran strategis legislatif dalam tata kelola pemerintahan daerah. (**)
















