Buka Monev BOKB dan DAK 2025, Kepala DPPKB Makassar: Memperkuat Strategi Peningkatan Kualitas Pelayanan

Kepala DPPKB Kota Makassar Irwan Bangsawan saat membuka kegiatan Monitoring dan Evaluasi (Monev) terhadap pelaksanaan Bantuan Operasional Keluarga Berencana (BOKB) dan Dana Alokasi Khusus (DAK) tahun 2025, di Gedung MGC, Kamis (24/7/2025).

INFOKINI.ID, MAKASSAR – Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) Kota Makassar, Irwan Bangsawan, membuka kegiatan monitoring dan evaluasi (monev) terhadap pelaksanaan Bantuan Operasional Keluarga Berencana (BOKB) dan Dana Alokasi Khusus (DAK) tahun 2025, di Gedung MGC, Kamis (24/7/2025).

Peserta kegiatan monev terdiri dari unsur Sekretariat, Bidang, Kepala UPT KB se-Kota Makassar, serta para penyuluh KB.

Dalam kesempatan ini, hadir tiga pemateri yang membawakan topik penting seputar pelaksanaan BOKB dan DAK, serta strategi untuk meningkatkan efektivitas program keluarga berencana di Kota Makassar.

Melalui kegiatan monev ini, DPPKB Kota Makassar menegaskan komitmennya untuk meningkatkan kualitas pelaksanaan program keluarga berencana.

Selain itu, kegiatan ini juga diharapkan mampu meningkatkan kapasitas dan pengetahuan para pelaksana program dalam mengelola BOKB dan DAK.

Kegiatan ini juga menjadi sarana berbagi pengalaman dan praktik baik antar pelaksana program di lapangan.

Dengan adanya diskusi interaktif, para peserta dapat saling bertukar informasi, menemukan solusi atas tantangan yang dihadapi, serta merumuskan langkah bersama untuk memperkuat pelayanan keluarga berencana yang lebih merata dan berkelanjutan.

“Kegiatan monev ini menjadi momentum penting bagi kami untuk mengevaluasi sekaligus memperkuat strategi dalam peningkatan kualitas pelayanan keluarga di Kota Makassar,” ujar Irwan Bangsawan.

DPPKB Kota Makassar pun optimis dapat memberikan manfaat yang nyata bagi peningkatan mutu layanan keluarga berencana, sehingga mampu mendukung terwujudnya keluarga sehat dan sejahtera di Kota Makassar.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *