Berkolaborasi Sejahterakan Masyarakat, Pangdam XIV/Hsn dan Pj Gubernur Sulsel Teken MoU

Memorandum of understanding (MoU) yang ditandatangani langsung Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bobby Rinal Makmun dan Pj. Gubernur Sulawesi Selatan Bahtiar Baharuddin, sebagai langkah kongkrit yang bermuara pada peningkatan kesejahteraan masyarakat Sulsel.(Foto:ist)

INFOKINI.ID, MAKASSAR– Kodam XIV/Hasanuddin dan Pemprov Sulsel berkolaborasi dalam upaya mensejahterakan masyarakat Sulsel. Program kolaboratif ini, dituangkan dalam Memorandum of understanding (MoU) yang ditandatangani langsung Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bobby Rinal Makmun dan Pj. Gubernur Sulawesi Selatan Bahtiar Baharuddin, Selasa (26/3/2024) di ruang pola kantor Gubernur Sulsel. 

Dalam MoU tersebut, berisi upaya bersama untuk membawa masyarakat Sulsel lebih sejahtera termasuk dalam hal penguatan ketahanan pangan. Salah satunya dengan bantuan budidaya ikan menggunakan media kolam terpal dan pembangunan sumur bor tahun 2024 ini. 

Untuk bantuan budidaya ikan dengan media kolam terpal, akan dilaksanakan di 10 kabupaten, yaitu Kabupaten Gowa, Jeneponto, Maros, Bone, Soppeng, Sidrap, Enrekang, Luwu Utara, Tana Toraja dan Toraja Utara. Sedangkan pembangunan sumur bor dan kelengkapannya akan dilaksanakan di 100 titik. Sumur bor ini akan dominan  dialokasikan bagi petani guna mendukung program ketahanan pangan.

Selain penandatanganan MoU, acara ini juga dirangkaikan dengan pelantikan pengurus Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Provinsi Sulawesi Selatan Periode 2024 – 2029, dengan harapan dapat meningkatnya nilai-nilai moderasi beragama masyarakat Sulawesi Selatan.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *