ARM Warning 4.175 Relawan Sibat: Bekerja Untuk Kemanusiaan, Bukan Bermain di Politik!

H Abd Rauf Malaganni Karaeng Kio.(Foto:ist)

INFOKINI.ID, GOWA– Penegasan terhadap kinerja relawan Siaga Bencana Berbasis Masyarakat (Sibat) PMI Kabupaten Gowa kembali diingatkan Ketua PMI Kabupaten Gowa, H Abd Rauf Malaganni Karaeng Kio. Karaeng Kio yang juga Wakil Bupati Gowa mewarning relawan Sibat untuk membawa Sibat ke ranah politik menjelang Pilkada Gowa, terutama mengarahkan ke pasangan calon tertentu. 

Sibat yang terbentuk sebagai relawan PMI yang ada di setiap desa/kelurahan dengan total 4.175 relawan. Masing-masing terdiri dari 25 orang di 167 desa/kelurahan se-Kabupaten Gowa. 

“Sibat ini dibentuk untuk dua tugas, yaitu tanggap dan sigap saat bencana dan hadir tepat waktu. Kedua, saat ada donor darah, Sibatlah yang pertama ikut dan hadir. Relawan Sibat tidak boleh bermain politik. Saya tekankan kinerja Sibad adalah untuk kemanusiaan bukan masuk dan bermain-main politik. Di Pilkada silahkan memilih tapi hanya di bilik suara TPS. Sibad tidak boleh mengkampanyekan salah satu calon. Harus netral karena dia bekerja untuk kemanusiaan!,” tegas ARM.

Terkait kesiapan penanganan bencana, ARM mengatakan, seluruh relawan telah diberikan pelatihan dan pembekalan. Sehingga untuk tugas dan fungsi bisa dilaksanakan dengan baik. “Khusus kesiapan bencana, kita sudah berikan pelatihan dan pembekalan. Insyaa Allah setiap tahun akan kita latih untuk bisa memahami tugas dan fungsinya. Intinya, mereka harus yang paling pertama hadir di setiap ada bencana,” ujarnya.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *